Rabu, 09 Mei 2018

[LVI] SKE48 - Yoake no Coyote

Kota besar ini bagaikan hutan terpencil
Rasa sepi bertebaran di jalanan aspal
Suara klakson bagaikan teriakan hewan buas
Sirine yang terdengar dari kejauhan

Bagaimanakah akan kita jalani hidup?
Di bawah langit fajar ini aku berpikir
Hidup kita ini hanya sekali
Untuk apakah itu?

Coyote!
Lihatlah mimpi
Dan berlarilah
Menuju horison sekuat tenaga
Janganlah takut (Oh Oh)
Dalam bertarung (Oh Oh)
Harapan adalah mangsamu

Bangkitkanlah angin ini!
Dan hentakkan bumi!
Teruslah teruslah teriak
Sampaikan pada temanmu!

Kenangan masa lalu memang tak pernah cukup
Hati kita akan selalu merasa lapar
Ambisi dan hasrat itu bagai bintang jatuh
Jejak kaki yang kita cari hingga sekarang

Akankah nanti kita lupa kan kesedihan?
Mentari terbit bahkan terus menanyakannya
Hidup kita ini hanya sekali
Ke mana kan kau pergi?

Coyote!
Kenalilah cinta!
Sepenuh hati
Ceritakan pada yang lain
Tak apa jika (Oh Oh)
Menangis sendiri (Oh Oh)
Doamu kan tersampaikan

Keluarkan taringmu!
Dan juga suaramu!
Teruslah menghadap ke depan!
Percayalah pada dirimu

Coyote!
Lihatlah mimpi
Dan berlarilah
Menuju horison sekuat tenaga
Janganlah takut (Oh Oh)
Dalam bertarung (Oh Oh)
Harapan adalah mangsamu

Di atas tebing
Berdiri banggalah!
Janganlah pernah kau berbalik
Dalam kehidupan (Oh Oh)
Ada kekuatan (Oh Oh)
Kita tidak boleh mati

Keluarkan taringmu!
Dan juga suaramu!
Teruslah menghadap ke depan!
Percayalah pada dirimu

Youtube: Claudia Langi

0 comments:

Posting Komentar